only zumar. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Sejuta Pesona Tidung Island Part I

22 Juni 2013, saya diajak oleh teman saya untuk berlibur ke Pulau Tidung, Pulau Tidung adalah Salah satu Pulau di Kepulauan Seribu, berangkat dari Depok saya memutuskan untuk naik kereta api dari stasiun Pondok cina, dari stasiun Pondok Cina saya membeli tiket jurusan Jakarta Kota, jarak dari satasiun Pocin ke Jakarta Kota lumayan jauh, ditempuh sekitar 1 jam.

Setibanya di Jakarta Kota saya di jemput oleh teman saya itu, sekedar informasi bahwa teman saya adalah Tour Guide di Pulau Tidung, maka dari itu dia bisa membawa saya dan tidak dikenakan biaya apapun ( Gratis cyiennnn ) :D
Waktu itu saya berangkat malam jam 8.30 p.m dan tiba di kota jam 9.30, dari stasiun Kota saya dan teman saya naik Bajaj, dan itu adalah pengalaman pertama saya naik Bajaj :D HAhahaaa...
rasanya sungguh menyenangkan dan lucu sekali, jarak dari stasiun kota menuju Muara Angke cukup jauh, saya tidak bisa memperkirakan seberapa jauhnya itu tapi kemungkinan sekitar setengah jam perjalanan.
Setibanya di Muara Angke, saya di ajak oleh teman saya menuju ke kapal yang akan kita tempati untuk menginap pada malam itu, saya merasa agak takut, tapi saya mencoba untuk memberanikan diri saya saja, dan  berpikir positif. Memandangi bulan dari atas kapal itu sangatlah indah, dengan bercerita akan masa lalu saya ke teman saya itu, Oh iya saya perkenalkan saja yah nama teman saya itu Darmawan,anak asli dari Pulau Tidung, berkulit eksotis, bertubuh kurus semampai dan kocak orangnya, dia juga terkadang menyebalkan.
Malam itu kami menginap di dalam kapal yang cukup besar sekali, di dalam kapal itu juga ada beberapa orang yang memang sengaja menginap disitu karena rumah mereka jauh dan tidak mau ketinggalan kapal saat pagi nanti.
Pagi tepat jam 7 kapal berangkat menuju Pulau Tidung, deg-deg an karena ini adalah pertama kalinya saya naik kapal laut, rasa takut akan mabok laut, ombak laut yang besar dan masih banyak lagi pikiran2 lainnya, tapi semua pikiran itu hilang ketika sudah menaiki kapalnya dan digantikan oleh rasa senang, excited, dan saya tidak bisa diam!!! berkeliling kapal dan banyak pertanyaan yang saya ajukan kepada teman saya ituy, rasanya tidak sabar untuk segera sampai di Pulau Tidung.

 ini adalah bentuk kapal yang sama dengan yang saya naiki , ramai orang, di depan, samping sampai di atas pun penuh, tapi saat itu saya berada di tempat nahkoda kapalnya, karena teman saya itu kenal dengan nahkodanya, sungguh beruntung.

Perjalanan Kapal menuju Pulau Tidung tidaklah sebentar, apalagi kami menaiki kapal yang biasa saja dalam arti bukan kapal Speed Boat yang bisa menempuh jarak hanya dengan 1 jam atau bahkan kurang, kami membutuhkan waktu sekitar 2.5-3 jam untuk sampai di Pulau Tidung.
Dalam waktu selama itu saya tidak bisa tidur, walaupun memang saya benar-benar lelah karena semalaman tidak bisa tidur di dalam kapal, maka dari itu saya hanya berkeliling dan menikmati deburan ombak serta kapal-kapal lain yang melintasi kapal kita.

Saya mencoba untuk duduk di pinggiran kapal, dan itu rasanya sungguh menyenangkan.


Muka jelek, Lusuh dan Kumel yang belum mandi, hahahaaa... padahal waktu itu saya benar-benar mengantuk!!! tapi sungguh menikmati perjalanan kapal itu.


#to be continued ke Part II nya :D

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar